Bagaimana Memilih Kalung Emas Kekinian? Yuk, Simak Tipsnya!



Perhiasan emas sudah menjadi primadona dari generasi ke generasi. Meski banyak logam untuk membuat perhiasan, bahan emas tetap menjadi pilihan wanita Indonesia.  Seperti yang Anda ketahui design perhiasan selalu mengalami peningkatan dan selalu diperbaharui mengikuti zaman. Seperti kalung emas kekinian yang mengikuti trend terkini, dengan sentuhan model terbaru. Kalung emas model terbaru dibuat guna menyesuaikan selera anak muda, karena emas sangat  disukai dari berbagai kalangan usia.

Beberapa toko perhiasan menyediakan koleksi kalung emas dengan berbagai desain menarik, dari desain sederhana hingga design yang cukup rumit. Kenapa perhiasan emas sangat dicintai? Karena seperti yang kita tau perhiasan emas itu awet sehingga tak lekang oleh waktu. Perhiasan yang mengandung emas murni tidak akan membuat kulit Anda alergi hingga iritasi, hal ini sangat cocok untuk Anda yang memiliki kulit sensitif. Oleh karena itu, yuk simak tips memilih kalung emas modern yang kekinian.

Bahan Dasar Emas

Perhiasan emas dibedakan dari bahan dasar yang digunakan, ada yang menggunakan emas padat dan ada yang menggunakan emas berlapis. Tentu dari segi kelebihan emas padat lebih memiliki keunggulan dibanding emas berlapis. Emas padat lebih tahan lama karena kualitas yang baik, meski emas padat di bandrol dengan harga yang lebih mahal dibanding emas lapis.

Untuk emas lapis sendiri, perhiasan yang lebih cocok untuk digunakan sesekali. dikarenakan lapisan ini akan memudar seiring dengan bertambahnya waktu, tergantung dari seberapa sering perhiasan tersebut dipakai. Harga perhiasan dari emas lapis memang dibandrol dengan harga yang lebih bersahabat.

Kandungan Karat

Melihat kandungan karat yang ada pada kalung emas Anda, suatu hal yang penting untuk dilakukan. Kandungan karat pada emas akan membuktikan seberapa besar emas murni yang terkandung didalamnya. Meski begitu bukan berarti dalam satu perhiasan emas mengandung 100% emas didalamnya. Misal ada terdapat emas 10 karat, berarti perhiasan itu mengandung sekitar 42% emas (10 dibagi 24 karat) dan 68% mengandung bahan nikel, seng, besi, dan campuran bahan lainnya. Jadi, sebelum Anda membeli kalung emas, Anda bisa menyesuaikan karat dengan kebutuhan atau keinginan Anda.

Toko Perhiasan

Memilih toko perhiasan yang dipercaya, Anda akan mendapatkan kalung emas model terbaru dengan kualitas terbaik. Salah satu toko perhiasan terbaik adalah Mondial Jeweler Jeweler, Pada area depan terdapat booth tes kadar emas dan beberapa harga emas secara transparan. Untuk alat pengecekan emas, Mondial Jeweler Jeweler menggunakan Karatimeter yang memiliki akurasi 99% dan pertama kali di Indonesia. Koleksi perhiasan yang terdapat di Mondial Jeweler Jeweler sudah dijamin kualitasnya dengan memiliki sertifikasi SNI 13-3487-2005 pertama di Indonesia. Kadar emas yang terdapat pada setiap perhiasan berlian dan perhiasan emas di Mondial Jeweler Jeweler memiliki kadar yang tepat, yaitu 18 karat. Ini setara dengan kandungan emas sebanyak 75,5 persen sesuai stAndar internasional dan stAndar nasional Indonesia.

Bersertifikat

Mengecek sertifikat yang ada pada perhiasan adalah hal yang penting. Toko perhiasan terpercaya akan memiliki sertifikat untuk perhiasannya, tentunya perhiasan yang resmi seperti sertifikat Gemological Institute of America (GIA). Sertifikat ini akan membuktikan kualitas, dan keaslian dari sebuah perhiasan.

Itulah, beberapa tips untuk Anda cara memilih kalung emas kekinian. Pastikan Anda membeli kalung emas terbaik dan berkualitas dari Mondial Jeweler

Komentar